SUARA MERDEKA
Selasa, 13 Nopember 2007
KAIRO- Lagi-lagi warga negara Indonesia yang menjadi buruh di luar negeri tewas. WNI yang bernama Zusniyati Kholifah binti Mat Asnaw itu tewas setelah meloncat dari lantai 6 sebuah apartemen di Mesir. Hingga Senin (12/11), jenazah masih disemayamkan di Marshashah Zinuhum Cairo (Rumah Sakit Forensik).
Rilis dari KBRI di Kairo menyebutkan peristiwa naas yang menimpa Zusniyati itu terjadi pada Minggu (11/11) pukul 19.00 waktu Kairo. Korban tewas setelah mengalami luka parah akibat melompat dari lantai 6 apartemen di daerah Gami, Hay Asyir, Nasr City.
Dari fotokopi paspor halaman depan yang ditemukan dalam tas korban, dia diduga berasal dari Kabupaten Temanggung. Terkait dengan kejadian tersebut, Kepolisian I Nasser St, Abbas El Akad telah meminta keterangan tiga WNI yang diduga mengetahui kejadian tersebut.
Dua WNI merupakan penyewa apartemen tempat korban meloncat, sementara satu orang lainnya datang ke apartemen tersebut sore hari sebelum kejadian. Ketiga WNI yang dimintai keterangan berstatus mahasiswa Universitas Al Azhar, Kairo.
Menurut keterangan yang diperoleh KBRI dari ketiga WNI tersebut, diduga peristiwa dilatarbelakangi masalah asmara. Dari salah seorang di antaranya diperoleh informasi bahwa korban bekerja pada salah seorang majikan di daerah Mohandessin, Kairo, meskipun tidak diketahui secara pasti lokasi rumah majikan maupun nomer telpon majikan.
Ketiga WNI tersebut telah dibebaskan dan menunggu perkembangan lebih lanjut. KBRI Cairo telah melakukan beberapa upaya baik pengurusan korban (jenazah) maupun pendampingan terhadap tiga WNI yang dimintai keterangan pihak berwenang.
Segera pada malam kejadian tersebut Fungsi Pensosbud/HOC beserta Sekretaris III Protkons mendatangi TKP dan melakukan koordinasi dengan pihak aparat berwenang Mesir. Saat ini pihak KBRI masih mencoba mencari keterangan nama dan alamat majikan korban serta mencoba mencari informasi alamat kontak keluarga korban di Indonesia.(dtc-60)
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment